Adanya “Persaingan” antar Komunitas Mobil yang tidak sehat

COMMUNITYpluz.com (CP) – Pada dasarnya, Berkomunitas itu adalah Pilihan. Sama kurang lebih dengan Hidup dan Kehidupan Kita. Pun demikian dalam dunia komunitas mobil, ada muncul fanatisme merek yang tak jarang membuat pihak pendukungnya bertengkar. Bahkan tak jarang di antara mereka telah dibutakan tanpa mempercayai fakta dan akhirnya ‘bersaing’ secara tidak elok..

Apalagi jika pihak yang berdebat ini sudah membentuk komunitas dari model mobil tertentu. Bahkan tak jarang ada yang sengaja membuat konten negatif untuk menyulut pertikaian hingga pertengkaran serius.

PR Manager Head Toyota Astra Motor (TAM), Rouli Sijabat dalam Coaching Clinic Rush Creator Gathering di Cafe Jetski, Pluit, Jakarta Utara pada hari Minggu (23/6/2019), menyampaikan bahwa “Sebaiknya memang jangan panas, yang pasti memang yang nama dunia informasi sekarang dikatakan sudah banjir. Banyak sekali jadi akibat perkembangan teknologi digital. Kita perlu memilah informasi.”

Lebih lanjut, “Rouli mengakui setiap orang memiliki hak untuk membuat konten dan mengulas suatu produk mobil. Menurutnya setiap diri perlu berpikir dingin supaya tidak mudah tersulut emosi dan menjadi beban pikiran.”

Intinya, berkomunitas itu adalah bikansemata-mata membentuk perkumpulan yang eklusive tetapi lebih ke arah kebersamaan dan kesenangan bersama satu sama lainnya.

“Tidak perlu lah saling bersaing yang tidak perlu, malahan lebih baik saling mendukung antar Komunitas yang satu dengan yang lainnya. Tentunya dalam hal-hal yang positif,” tutup Bram salah satu peserta yang hadir.

 

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*