Yamaha R15 Club Indonesia @Cikarang, berani Tampil Beda……

COMMUNITYpluz.com (CP) – Satu lagi, Komunitas motor yang ada di Bekasi dan sekitarnya yaitu tepatnya di Cikarang. Yamaha R15 Club Indonesia @Cikarang merupakan suatu perkumpulan dibawah naungan Yamaha R15 Club Indonesia yang telah diakui Oleh kementrian hak asasi manusia sebagai perkumpulan yang telah berbadan hukum resmi dan sebuah club yang langsung mambawa nama Yamaha. Yamaha R15 club Indonesia @ Cikarang didirikan dengan tujuan untuk menghimpun anggota dan menyalurkan kegemaran berkendara motor khususnya Yamaha R15 di Cikarang serta mengutamakan rasa kekeluargaan ,kesetiakawanan, tertib berkendara dan berlalu lintas, disiplin organisasi dan peraturan hukum yang berlaku.

Visi mereka adalah : “Mempererat tali persaudaraan antar club motor khususnya dan khalayak ramai pada umumnya. Menjadikan YR15CI@Cikarang Sebagai wadah otomotif yang bermuatan positif Berlandasan kebersamaan dengan mengutamakan rasa persatuan dan kesatuan serta berusaha membantu menciptakan keselamatan dan ketertiban lalu linta dengan cara memberi contoh yang baik bagi pengguna jalan lewat prilaku “SAFETY RIDING”

Sementara Misi yang di emban : “Menjaga tali persaudaraan antara sesama club yang ada di indonesia. Menghimpun dan mempersatukan semua pengguna sepeda motor R15 pada khususnya dan sepeda motor jenis lain pada umumnya Menjadikan YR15CI@Cikarang sebagai club motor yang bersifat positif dan berorientasi pada sikap yang profesional  Menciptakan kebersamaan yang solid antar manusia pada umumnya dan kepedulian terhadap lingkungan sekitar. Turut ikut dalam FKPM (Forum Kemitraan Polisi dan Masyarakat) dengan tujuan membantu terciptanya kesadaran dan perilaku berkendara yang aman , dengan cara membantu mensosialisasikan program “SAFETY RIDING” guna terciptanya  keselamatan,keetertiban dan panutan yang baik untuk berlalu lintas.”

“Kegiatan yang Kami lakukan selama ini adalah selain Kopdar Rutin di beberapa tempat yang berpindah-pindah, Kami juga melakukan kegiatan-kegiatan sosial lainnya. Misalnya Santunan, Donor Darah, Kerja Bakti, Bukber dengan Anak yatim dan lain-lain,“jelas Yogi Hamzah selaku Ketua YR15CI@Cikarang.

Michael Bryan Sarmadi selaku Wakil Ketua YR15Ci@Cikarang juga menambahkan bahwa “Pada intinya, Kami teman-team di YR15Ci@Cikarang itu berharap, dengan adanya Komunitas ini akan bisa dan mampu memberikan image positif dimata masyarakat. Karena selama ini, sudah bukan rahasia umum bahwa keberadaan Komunitas Motor itu sering di anggap Gank Motor yang selalu negatif. Makanya, kami di pengurus selalu mengingatkan kepada semua members agar berprilaku positif terutama di jalan raya dan kalau bisa menjadi contoh yang baik.”

 

So, jika ada teman-teman yang punya Yamaha R15 dan mau gabung dengan Komunitas ini, silahkan menghubungi Sekertariat Yamaha R15 Club Indonesia @Cikarang, bisa merapat ke :  Jalan Melati 1 No.60 Taman Sari Lippo Cikarang, Cikarang Selatan BEKASI atau bisa halo-halo dulu saja di nomor 08777 9257 625.

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*