PHRI Kota Cirebon dan IHGMA DPC Cirebon bersama ACT menggelar “Bersih-bersih Mesjid” jelang Ramadhan 1442 H/2021

COMMUNITYpluz.com (CP)Marhaban Ya Ramadhan… Dari Rasulullah Shallallahu ‘Alaihi wa Sallam: “Sesungguhnya Allah SWT itu suci yang menyukai hal-hal yang suci, Dia Maha Bersih yang menyukai kebersihan, Dia Maha Mulia yang menyukai kemuliaan, Dia Maha Indah yang menyukai keindahan, karena itu bersihkanlah tempat-tempatmu.”

Menyambut bulan Ramadhan 1442 H atau tahun 2021 ini, PHRI (Persatuan Hotel dan Restaurant Indonesia) Kota Cirebon berkolaborasi dengan IHGMA (Ikatan Hotel General Manager) DPC Cirebon bersama dengan ACT Cirebon (Aksi Cepat Tanggap) melakukan aksi kegiatan “Bersih-bersih Mesjid”. Dilaksanakan serentak pada Senin 12/04/2012 mulai jam 10.00 wib sampai dengan selesai di seputaran Kota Cirebon.

“Program ini merupakan kerjasama PHRI dan IHGMA Cirebon yang melibatkan perhotelan baik di Kota dan Kabupaten Cirebon untuk melaksanakan kegiatan menjelang Ramadhan. Dan ini merupakan salah satu wujud kepedulian insan perhotelan dalam menyambut Ramadhan” ujar Ketua PHRI Kota Cirebon Imam Reza Hakiki yang kerap dipanggil Kiki ini.

Ada 7 mesjid yang di ‘kerjakan’, yaitu Mesjid Garmini di Kesambi, Mesjid Al-Jumhur di Sunyaragi, Mesjid An-Nur di Sunyaragi, Mesjid Asy-Syuro di Sukasari, Mesjid Al-Ikhlas di Perumnas, Mesjid Al-Hidayah di Pulasaren, dan Mesjid Roudhatul Muslim di Harjamukti.

Sementara itu Endro Basuki  Rahmat selaku Ketua IHGMA DPC Cirebon menambahkan bahwa, “Kegiatan ini dilakukan agar para pengunjung mesjid merasa menjadi lebih nyaman saat melakukan ibadahnya di bulan Ramadhan nanti.”

Mewakili peserta dari Kegiatan ini yaitu Fitria R Giarti mewakili MD7 Hotel Cirebon dan Claudia Ayu Lestari alias Audy mewakili dari Grage Grand Business Hotel Cirebon yang melakukan kebersihan bersama team masing-masing di Mesjid Jamie Asy-Syuro Sukasari Cirebon juga memberikan komentarnya, “Konstribusi kami ini yang menjelang Ramdhan belumlah ada apa-apanya, tetapi semoga Konstribusi ‘kecil’ ini bisa bermanfaat dan berguna bagi Jama’ah Mesjid ini. Terima Kasih untuk Pengurus PHRI dan IHMGA Cirebon juga teman-teman team kami masing-masing yang sudah menyempatkan waktunya. Semoga amal baik Kita semua Allah SWT berikan pahala yang berlipat.”

Secara keseluruhan kegiatan ini berjalan lancar di semua masjid-mesjid yang di tunjuk. Perwakilan ICT Cirebon juga sempat mengunjungi semua Mesjid-mesjid yang di maksud untuk memastikan Kegiatan ini berjalan dengan semestinya.

“SELAMAT MENJALANKAN IBADAH PUASA 1442 H/2021, SEMOGA AMAL IBADAH PUASA KITA SEMUA DI TERIMA OLEH ALLAH SWT……Mohon Maaf Lahir dan Bathin.”

Be the first to comment

Leave a Reply

Your email address will not be published.


*